Kodim 0825 Banyuwangi Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2025, Tekankan Semangat Produktif dan Nasionalisme

Kabar Pena, BANYUWANGI — Kodim 0825/Banyuwangi menyelenggarakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila di Lapangan Hijau Makodim, Jalan RA Kartini No. 02, Kelurahan Kepatihan, Banyuwangi. Upacara berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh personel Kodim, dengan dipimpin langsung oleh Kasdim 0825/Banyuwangi, Mayor Kav Suprapto.

Peringatan tahun ini mengusung tema “Memperkokoh Ideologi Pancasila, Menuju Indonesia Raya”, yang menegaskan kembali pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dan pedoman dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Dalam amanatnya, Mayor Kav Suprapto menyampaikan bahwa Pancasila bukan sekadar simbol atau dasar hukum, tetapi merupakan sumber nilai luhur yang harus diterapkan secara nyata, termasuk dalam dunia kerja yang menuntut inovasi dan produktivitas tinggi.

“Peringatan ini menjadi momen penting untuk membangun semangat kebangsaan. Melalui nilai-nilai Pancasila, mari kita wujudkan masyarakat yang produktif, saling menghormati, dan aktif dalam pembangunan daerah maupun nasional,” ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya menjadikan Pancasila sebagai landasan dalam menghadapi tantangan global, serta fondasi dalam mencetak generasi yang tangguh, unggul, dan berdaya saing.

Upacara ini merupakan bagian dari komitmen Kodim 0825/Banyuwangi untuk terus menginternalisasi nilai-nilai Pancasila di lingkungan TNI maupun masyarakat sipil. Diharapkan, semangat ini mampu menciptakan suasana kerja dan kehidupan sosial yang disiplin, positif, dan produktif. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *